banner 728x250

Ganjar Sarapan Nasi Uduk Pakai Jengkol di Pasar Proyek Lama Bekasi, Ada Warga yang Teriak Begini

Ganjar Sarapan Nasi Uduk Pakai Jengkol di Pasar Proyek Lama Bekasi, Ada Warga yang Teriak Begini
banner 120x600
banner 468x60

FokusFakta.com – Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo memulai kegiatan di hari ke-19 masa kampanye Pilpres 2024 dengan sarapan pagi bersama warga di Pasar Proyek Lama, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (16/12/2023). Ganjar nampak sarapan nasi uduk.

Seperti diberitakan Antara, Ganjar menyantap nasi uduk, dengan lauk tahu, telur goreng, jengkol, dan perkedel. Momen sarapan Ganjar juga diiringi lagu Iwan Fals berjudul “Yang Terlupakan” yang dinyanyikan seorang pengamen.

banner 325x300

Politikus PDI Perjuangan itu tampak mengenakan kemeja hitam. Ganjar dikelilingi warga yang antusias ingin menyapa dan bertemu dengannya sampai ada yang berebut untuk bersalaman dan berswafoto.

Ganjar terlihat meladeni warga yang mengajak berfoto. Warga pun terdengar banyak yang berteriak Ganjar Presiden.

“Ganjar Presiden, Ganjar Presiden,” teriak warga.

Tigas Paslon

Sebelumnya KPU RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024.

Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x250