JAKARTA, KOMPAS.com – Honda Racing Corporation (HRC) resmi mengumumkan Luca Marini jadi pebalap Repsol Honda musim 2024 dengan kontrak dua tahun.
Dikutip dari unggahan HRC di Instagram, pihak HRC dengan bangga mengumumkan penandatanganan kontrak Luca Marini untuk musim MotoGP 2024 dan 2025.
Luca Marini masuk kelas premier pada 2021, setelah memenangkan enam seri dan 15 podium di Moto2 dan jadi runner-up.
Ketika masuk MotoGP, Marini sudah mengumpulkan dua podium, dua pole position, dan empat podium Sprint Race.
Baca juga: Resmi, Luca Marini Tinggalkan Mooney VR46 Racing di Akhir 2023
“Marini akan bergabung dengan Joan Mir di tim pabrikan (Repsol Honda) dengan kontrak dua musim,” tulis pada unggahan tersebut, dikutip Kompas.com, Senin (27/11/2023).
Marini mengatakan, berpikir banyak sebelum ambil keputusan tersebut. Mengingat dia akan menghadapi tantangan yang benar-benar baru, meninggalkan timnya yang sudah bersama sejak lama.
Baca juga: Marquez Beri Isyarat Akan Kembali ke Honda
“Ini waktunya untuk menyambut hal baru dengan antusias, fokus menatap masa depan,” kata Marini dikutip dari laman MotoGP belum lama ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.