KOSAMBI | Fokusfakta.com
Dalam rangka meningkatkan kompetensi para guru di bidang pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris. Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang, menggelar Bimbingan Teknis ( Bintek) pelajaran Matematika Smart dan Bahasa Inggris yang diikuti 140 guru, perwakilan dari 40 sekolah dasar se Kecamatan Kosambi, Kab Tangerang, di SDN Pemukiman, Rabu. (10/1/24)
Pengawas SD wilayah Kecamatan Kosambi, H. Akam S.Pd. dalam sambutannya saat membuka acara tersebut. Antara lain menyatakan, menyambut baik dilaksanakannya acara tersebut dan mengucapkan terima kasih kepada Pengurus K3S, para Kepala Sekolah se Kecamatan Kosambi serta Panitia Penyelenggara dan peserta yang turut aktif dengan penuh kebersamaan dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut.
“Saya menyambut baik, kokompakan, kebersamaan sehingga terlaksananya kegiatan ini. Dan semoga kegiatan ini betul-betul dapat meningkatkan kompetensi para guru, khususnya dalam pelajaran matematika dan bahasa Inggris. Sehingga pada gilirannya akan meningkatkan kualitas kemampuan para peserta didik di Kecamatan Kosambi,”ungkapnya.
Dikatakan H. Akam, yang juga Korwas Pendidikan Kec Teluknaga, kegitan tersebut selaras dengan komitmen dan upaya-upaya Pemerintah Kabupaten Tangerang yang terus berusaha meningkatkan kualitas proses dan dan pendidikan dalam upaya meningkatkan SDM di Kabupaten Tangerang.
” Untuk itu saya meminta para peserta bintek, dapat mengikuti kegiatan dengan sebaik-baiknya dan dapat mengimbaskan kembali pada rekan-rekan guru yang lain,”harapnya.
Sementara itu Ketua K3S Kecamatan Kosambi Sutaryana M.Pd, pada acara yang juga dihadiri para kepala sekolah, Ketua PGRI M. Romli S.Pd, dan Para Ketua Gugus menyatakan, kegiatan tersebut merupakan realisasi dari salah satu Program K3S Kec Kosambi bidang peningkatan kompetensi guru.
“Alhamdulillah kita bersyukur kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik dan lancar. Dan saya minta kepada para peserta dapat mengimbaskan kembali hasil yang didapatkan pada kegiatan ini kepada rekan-rekannya di sekolah serta sekaligus dapat mengaplikasikannya dalam pembelajaran di kelas masing-masing,” pintanya.
Sedangkan Saparhanan S.Pd, selaku Ketua Panitia Penyelenggara menyatakan, pelaksanaan Bintek yang merupakan realisasi program K3S tersebut dilaksanakan sebagai Pengimbasan dan tindak lanjut hasil dari Bintek sebelumnya di tingkat Kabupaten Tangerang, serta hasil studi banding jajaran Pendidikan Kecamatan Kosambi berapa waktu yang lalu.
“Alhamdulillah berkat dukungan dan Support Pengawas. Pengurus K3S dan rekan-rekan Kepala Sekolah, kegiatan ini dapat kita laksanakan dengan baik dan secara mandiri, dengan narasumber dari rekan-rekan guru yang telah mengikuti Bintek Matematika dan bahasa Inggris sebelumnya,” jelasnya.
Adapun narasumber kegiatan tersebut menurut Saparhanan S.Pd, yang juga Kepala SDN Belimbing 1 adalah :
Bidang Matematika Smart : 1.Edia Permana S.Pd, guru SDN Salembaran 1. 2. Sofwan Hadi S.Pd, guru SDN Kosambi 1. 3. Kutiyani S.Pd, guru SDN Belimbing 1. 4. Yusrianti S.Pd, guru SD negeri rawa rengas 3. Sedangkan untuk bidang bahasa Inggris adalah 1. Dedeh Sundari S.Pd, SDN Kosambi 1 dan Munawaroh M.Pd, SDN Rawa Rengas 1 (wil)